Pengumuman Kelulusan Peserta Didik 2022 / 2023

Pengumuman Kelulusan Peserta Didik Tahun Pelajaran 2022 – 2023

Sesuai dengan kebijakan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, kelulusan siswa dari satuan pendidikan untuk tingkat SMA/SMK tahun pelajaran 2022 /2023 ditetapkan pada tanggal 5 Mei 2023. Kelulusan ini berdasarkan kriteria kelulusan yang ditetapkan oleh satuan pendidikan dengan mengacu kebijakan dan dasar hukum yang ditetapkan oleh Kemendikbud.

Untuk memberikan kemudahan layanan, SMK Ma’arif 1 Wates sudah mulai memanfaatkan fitur/aplikasi daring. Layanan ini diberikan untuk mengetahui atau berbagai informasi penting seputar SMK Ma’arif 1 Wates, baik untuk warga sekolah maupun luar sekolah.

Untuk informasi kelulusan Siswa diharapan menyiapkan NIS dan menonton video berikut :

https://vt.tiktok.com/ZS8K8g97N/

Setelah itu siswa SMK Ma’arif 1 Wates tinggal membuka link dibawah ini:

Klick Disini

 

Loading

Peringatan Nuzulul Qur’an 1444 H / 2023 M

Kulon Progo, 19 April 2023. Peringatan Nuzul Qur’an sebagai  wujud aplikasi dari pendidikan agama Islam di lingkungan sekolah maupun masyarakat  bertujuan menambah ilmu pengetahuan di bidang rohaniah, menanamkan akhlakul karimah, meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT, serta meningkatkan kualitas diri para siswa dan siswi SMK Ma’arif 1 Wates sebagai muslim atau muslimah yang religius, berbudi pekerti, berprestasi, dan peka terhadap lingkungan.

Seluruh keluarga besar dan warga SMK Ma’arif 1 Wates mengikuti Peringatan Nuzulul Qur’an 1444 H sebagai bagian dari kegiatan Bulan Ramadan , yang digelar di Aula SMK Ma’arif 1 Wates.

Nuzulul Qur’an tahun ini mengambil tema “Alqur’an Sebagai Pedoman dan Sumber Inspirasi Sukses Dalam Kehidupan.”

Peringatan Nuzulul Qur’an diawali dengan Sholawat dan Zikir, dilanjut pembacaan Kalam illahi yang dibawakan oleh Siswa SMK Ma’arif 1 Wates, dilanjutkan dengan sambutan pengantar dari Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Bapak Prasetya Wibawa, S.TP., S.Pd., kemudian dilanjutkan ceramah dari Bapak Mustafid Enukhad, S.Ag., M.Si sekaligus memandu doa.

Acara ini disiarkan secara Live di Kanal Youtube SMK Ma’arif 1 Wates sehingga semua warga sekolah bisa mengikuti dimanapun

 

Loading

Zakat Fitrah SMK Ma’arif 1 Wates 1444 H / 2023 M

Kulon Progo, 19 April 2023. Menjelang pelaksanaan pembagian zakat fitrah di SMK Ma’arif 1 Wates, beberapa panitia mulai mempersiapkan semua hal yang dibutuhkan, sementara telah terkumpul 259 paket isi 5kg beras dari para siswa yang telah mengumpulkan zakat di Ruang Osis.

Kegiatan packing beras dilaksanakan pada hari Kamis, (13/4/2023) dengan melibatkan pengurus Osis dan dengan didampingi oleh Pembina Osis serta Guru PAIBP bertempat di Ruang Osis. Sebelum kegiatan dimulai diawali dengan do’a yang dipimpin oleh Bapak Muhamad Aribad, S.Pd. Beras-beras ini nantinya akan disalurkan kepada para Mustahiq (Golongan orang yang berhak menerima zakat). Kegiatan ini adalah komitmen bersama dan kegiatan ini akan terus berlanjut di tahun-tahun mendatang. (Tim Publikasi OSIS SMK Ma’arif 1 Wates)

Loading

Pelantikan DKM SMK Ma’arif 1 Wates

Kulon Progo, Rabu 5 April 2023 di Ruang Meeting SMK Ma’arif 1 Wates dilaksanakan Pelantikan Dewan Kemakmuran Mushola Baitul ‘Ilmi 2023, acara di laksanakan dari pagi hingga sore dilanjutkan buka bersama di SMK Ma’arif 1 Wates. Dengan kegiatan ini di harapkan DKM menjadi lebih bersemangat lagi dałam memakmurkan Mushola Baitul ‘Ilmi.

Loading

Lowongan Guru BK, PAI, Produktif Teknik Otomotif dan Listrik

Lowongan Guru SMK Ma’arif 1 Wates

  1. Guru PAI
  2. Guru Bimbingan Konseling
  3. Guru Produktif Teknik Otomotif
  4. Guru Produktif Elektro / Listrik

Segera kirim lamaran ke kampus SMK Ma’arif 1 Wates Jalan Puntodewo Gadingan, Wates, Kulon Progo, D.I.  Yogyakarta

 

Loading

Study Banding SMK Ma’arif NU Kajen

Kulon Progo, 22 November 2022

SMK Ma’arif 1 Wates mendapatkan kesempatan yang luar biasa bisa bertemu dengan saudara kami SMK Ma’arif NU Kajen, disini kami bisa berbagi ilmu berbagai prespektif dalam meningkatkan mutu Pendidikan.

Dengan kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan mutu Pendidikan dan mampu membawa pandangan baru kedepannya.

Sehat selalu sahabat kami SMK Ma’arif NU Kajen.

 

Loading

Kegiatan Hari Pahlawan National 2022

Kulon Progo, 10 November 2022

Dalam rangkaian kegiatan Peringatan Hari Pahlawan Nasional 2022 mengikuti berbagai kegiatan mulai dari Upacara Bendera yang dilaksanakan di halaman sekolah SMK Ma’arif 1 Wates Kulon Progo DI Yogyakarta.

Upacara dilaksanakan dengan hikmat dengan Pembina Bapak Kepala Sekolah H Rahmat Raharja, S.Pd.I.,M.Pd.I, disampaikan bahwa kita harus melanjutkan perjuangan para Pahlawan dalam kapasitas masing – masing.

SMK Ma’arif 1 Wates juga berkesempatan mengikuti Upacara bersama di Halaman Pemda Kulon Progo mewakili SMK – SMA bersama SMA Negeri 1 Wates, hal ini merupakan kebanggaan yang luar buat sekolah kita.

Loading

Sosialisasi P4GN oleh BNN

Kulon Progo, 9 November 2022

Pada hari Rabu dan kamis 8 – 9 November 2022 dilaksakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba P4GN kepada siswa SMK Ma’arif 1 Wates oleh Badan Narkotika Kulon Progo Beserta POLRES Kulon Progo #smkmaarif1wates

 

Loading

Mengaji Ala Ahlussunah Waljama’ah SMK Ma’arif 1 Wates

 

“Mengaji”
SMK Ma’arif 1 Wates Kulon Progo, DI Yogyakarta adalah sekolah berbasis agama. Menampung seribu lebih siswa dengan berbagai latar belakang dan kalangan baik abangan sampai dengan mahir semua ada disini. Menjadi Guru “Random” adalah tuntutan agar semua mendapat ilmu akhirat termasuk “mengaji”.

Alif ba ta hingga ya’ atau yang dikenal dengan huruf hijaiyah ternyata tidak semua orang menguasai. Menjadi kaku ketika tidak sering dibuka. Faktor kesibukan setiap orang lah yang menyebabkan mengaji ini terlupakan. Tidak terkecuali siswa yang masih menyukai permainan masa kini dan melupakan bahwa mengaji adalah salah satu langkah baik menuju akhirat.
Dianggap sepele padahal memiliki kuantitas pahala yang tak terhingga, kalau dipraktikan setiap hari tentu saja keranjang terbesar ber Rekor MURI pun akan penuh dengan pahala dari mengaji. Pertanyaannya mengapa harus keranjang besar? Sementara keranjang kecil saja susah!

Mengaji juga bukan hanya membaca sebagian ayat Al – Quran atau huruf hijaiyah saja, tetapi semua hal yang berhubungan dengan pahala dan kebaikan-kebaikan lain yang memiliki nilai dari sang pemberi pahala. Mengaji itu seperti mencari ilmu baru ataupun mempertahankan ilmu lama. Yang sulit adalah menjaga ke-tawadhu-an hati yang bersih.

Tidak perlu panjang lebar atau berkeranjang besar, mengaji dengan hati dan konsistensi tinggi pasti nilainya juga mahal. Berbisnis dengan Sang Maha Pemberi Segalanya lebih menjanjikan surga dari pada berbisnis dengan makhluk yang diciptakan oleh Sang Maha Pemberi Segalanya.

Mari “mengaji” walaupun masih mencoba. Semoga Allah me-Ridha-I segala amal kebaikan kita semua.
Penulis : RIFA’ATUL MUFIDAH, M.Pd.I

Loading